๐๐ฉ๐ฅ๐ข๐ค๐๐ฌ๐ข๐ค๐๐ง ๐๐ฅ๐ฆ๐ฎ ๐๐๐ซ๐ข ๐๐๐ฆ๐ฉ๐ฎ๐ฌ, ๐๐ ๐๐ซ๐๐ง๐ ๐๐ซ๐๐ฃ๐ ๐๐๐๐ ๐๐๐ ๐๐ง๐ ๐๐ข ๐๐๐ฆ๐ค๐จ ๐๐๐ญ๐๐ฆ
โRead More
โ

๐๐ข๐ฌ๐ค๐จ๐ฆ๐ข๐ง๐๐จ ๐๐๐ญ๐๐ฆ- Wali Kota Batam, Amsakar Achmad diwakili Sekretaris Daerah Kota Batam menerima Praja magang Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Tahun Akademik 2024/2025. Adapun jumlah Praja magang IPDN TA 2024/2025 di Pemerintah Kota Batam berjumlah 23 orang.
Yang terdiri dari Magang III bagi satuan Praja Madya IPDN Tingkat 3, Magang II bagi satuan Praja Muda IPDN Tingkat 2 dan Magang I bagi satuan Praja Pratama IPDN Tingkat 1. Untuk magang III dan II dimulai dari tanggal 9 April sampai dengan 8 Mei 2025. Sementara praja magang I, waktu pelaksanaan dari tanggal 9 sampai dengan 29 April 2025.
โSecara Zoom Meeting, Rektor IPDN telah melepas seluruh Praja IPDN yang akan melaksanakan magang ke Pemerintah Daerah. Mudah-murahan ananda semua dapat mengaplikasikan ilmu yang diperoleh di kampus di tempat magang nanti,โ pesannya kepada seluruh praja.
Bagi Praja Pratama Tingkat I, magang dilaksanakan di Desa/Kelurahan. Bagi Praja Muda Tingkat II IPDN magang akan dilaksanakan di Kecamatan/Distrik. Dan lingkup Prangkat Daerah Kabupaten/Kota dilaksanakan oleh Praja Madya Tingkat III IPDN.
โHarapannya setelah magang ananda semua dapat memahami program kerja baik tingkat kelurahan, Kecamatan maupun Perangkat Daerah. Tentunya diharapkan seluruh Praja dapat menyelesaikan magang dengan baik dan hasil yang memuaskan,โ tuturnya.
Kepada Lurah, Camat dan pimpinan Perangkat Daerah, Jefridin berpesan agar dapat membimbing Praja yang melaksanakan magang. Bimbingan ini menurutnya penting dalam rangka melengkapi ilmu yang diperoleh saat belajar di kampus.
โBerikan arahan yang jelas terhadap setiap tugas yang diberikan. Sehingga adik-adik ini dapat menyelesaikan tugasnya dengan baik,โ pesannya.(*)
Foto: Iwan
Rilis: Devina
ย ย