๐๐ฎ๐๐ข-๐๐๐ซ๐ฅ๐ข๐ง ๐๐ฃ๐๐ค ๐๐๐ซ๐ ๐ ๐๐จ๐ฆ๐ฉ๐๐ค ๐๐๐ฆ๐๐๐ง๐ ๐ฎ๐ง ๐๐๐ญ๐๐ฆ ๐๐๐ง ๐๐๐ฉ๐ซ๐ข
โRead More
โ
๐๐ข๐ฌ๐ค๐จ๐ฆ๐ข๐ง๐๐จ ๐๐๐ญ๐๐ฆ โ Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, bersama Wakil Gubernur Kepri, Marlin Agustina, mengajak masyarakat kompak membangun Kota Batam dan Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).
Hal itu disampaikan kedua pemimpin tersebut saat menghadiri Halal Bihalal Kecamatan Sei Beduk Tahun 2024 di Best Western Premier Panbil, Minggu (19/5/2024).
โJaga kekompakan dan jaga persatuan demi percepatan pembangunan Batam,โ ujar Rudi.
Rudi mengungkapkan, saat ini Batam terus berbenah dan membangun sejumlah infrastruktur mulai dari bandara, pelabuhan, jalan protokol, dan sebagainya.
โKami sampaikan terima kasih atas dukungan masyarakat, dengan dukungan ini bisa terwujud Batam modern dan maju,โ katanya.
Sementara itu, Wakil Gubernur Kepri, Marlin Agustina, mengapresiasi Pemko Batam yang terus menjalin silaturahmi dengan masyarakat. Ia berharap, silaturai ini menjadi wadah bertukar informasi dan menjadi tempat menyampaikan aspirasi dalam membangun Batam-Kepulauan Riau.
โDengan terus terjalin hubungan baik dengan masyarakat, kekompakan terus terjaga dan terus berkontribusi dalam pembangunan daerah,โ kata Marlin.
Ia mengaku, masyarakat memiliki peran penting dalam membangun daerah. Dengan peran masyarakat, lanjut dia, pembangunan makin cepat dan didukung.
โDengan masyarakat antusias, saya berharap pembangunan ini akan berjalan terus. Pemko Batam membangun sedemikian rupa dan harus dilanjutkan hingga tuntas demi terwujud Kota Batam yang modern dan maju,โ katanya.
Dengan pembangunan yang ada saat ini, memberikan dampak kesejahteraan dan peningkatan ekonomi Batam.
โEkonomi Batam sudah meningkat yang kini menjadi 7,04 persen,โ katanya.
Di kesempatan itu pula, Marlin mengajak masyarakat menyukseskan Musabaqoh Tilawatil Qurโan dan Hadis (MTQH) X tingkat Provinsi Kepri di Kota Batam.
โMari kita sukseskan MTQH X Kepri di Kota Batam yang berlangsung 20-27 Mei 2024,โ ajak Marlin.
ย ย