Mencicipi Legitnya Cempedak Goreng Stan Kak Ros di Batam Wonderfood & Art Ramadhan
SUDUTBATAM.COM – Beragam kuliner nusantara khas Ramadan disajikan di Batam Wonderfood & Art Ramadhan. Salah satunya, takjil khas dari stan Kak Ros.
Stan Kak Ros menyajikan beragam takjil hingga santapan berbuka khas Ramadan, salah satunya cempedak goreng.
Cempedak goreng dari Kak Ros ini memiliki cita rasa yang legit khas dari buah cempedak yang dibalut tepung.
Jajanan ini cocok menemani pengunjung saat berbuka puasa.
“Cempedak goreng biasa hanya ada saat Ramadan,” ujar owner Stan Kak Ros, Ema, Rabu 13 Maret 2024.
Tak hanya cempedak goreng, stan Kak Ros juga menyajikan berbagai macam kolak, hingga santapan untuk berbuka seperti tomyam.
Adapun, stan Kak Ros merupakan satu di antara ratusan stan lainnya yang menyajikan berbagai kuliner di Batam Wonderfood & Art Ramadhan #5 di Taman Dang Anom, Batam Centre.
Sementara itu, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Batam, Ardiwinata, mengaku senang dengan ramainya pengunjung yang menikmati berbagai kuliner khas.
Ia mengaku, pihaknya terus berbenah agar Batam Wonderfood and Art Ramadhan 2024 terus ramai dikunjungi.
“Tak hanya bazar, di Batam Wonderfood and Art Ramadhan 2024 juga banyak acara dan tempat-tempat cantik yang instagramable,” katanya.
Selain itu, Disbudpar Kota Batam juga menggandeng Daar Faqih Management akan menggelar Batam Internasional Islamic Expo #Bispo 2024.
Pameran ini disejalankan dengan Batam Wonderfood and Art Ramadhan 2024 di Taman Dang Anom, Batam Centre.
Ardiwinata mengatakan bahwa selama acara akan dipamerkan benda peninggalan Nabi Muhammad SAW.
“Untuk pemeran ini akan digelar 15-17 Maret 2024 mulai pukul 10.00 hingga 22.00 WIB,” ujar Ardiwinata. Adapun, benda peninggalan Nabi Muhammad SAW yang akan dipamerkan berupa rambut, imamah, janggut, cemeti, terompah, darah bekam, kayu siwak, tapak kaki, tanah makam, potongan sorban, hingga ekstrak keringat.
“Ini upaya untuk merayakan kerinduan terhadap Baginda Nabi Muhammad SAW,” ujarnya.
Untuk itu, ia mengajak semua masyarakat untuk datang dan melihat langsung benda peninggalan Nabi Muhammad SAW di Batam Wonderfood and Art Ramadhan 2024.
Ardiwinata, menyampaikan bahwa Batam Wonderfood & Art Ramadhan tahun ini merupakan yang ke-5.
Suksesnya acara tersebut, kata dia, merupakan perintah Wali Kota Batam, Muhammad Rudi.
“Untuk tahun ini, digelar di tiga titik. Lokasi utama di Taman Dang Anom, Pollux Habibie, dan Pelataran Pacific Palace Hotel,” katanya.
Ia melanjutkan, untuk tahun ini, total lebih 160 tenant yang berpartisipasi dalam Batam Wonderfood & Art Ramadhan.
Ia mengatakan, event yang memadukan aneka sajian kuliner, berbagai perlombaan dan atraksi tersebut, merupakan acara tahunan untuk membangkitkan semangat pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Kota Batam.
“Batam Wonderfood & Art Ramadhan tahun ini mendapat dukungan dari Kemenpar RI karena event ini sebagai salah satu event unggulan yang terpilih masuk dalam 110 Kharisma Event Nusantara (KEN) 2024,” katanya.
Masih tetap dengan mengusung tema lama “Jom Balek Kampong,” Batam Wonderfood and Art Ramadhan akan digelar selama kurang lebih satu bulan sepanjang Ramadan.
“Batam Wonderfood and Art Ramadhan diharapkan dapat meningkatkan perekonomian Kota Batam serta memberikan kesempatan para UMKM Kota Batam menjajakan produknya khusunya kuliner,” sebut Ardi di ruang kerjanya.
Tak hanya menawarkan pilihan ragam kuliner khas Melayu hingga kekinian, pengunjung Batam Wonderfood and Art Ramadhan #05 juga akan disuguhi dengan berbagai atraksi bernuansa islami dan lomba yang menarik setiap harinya.
“Di antaranya Pekan Ramadan Batam International Islamic Expo; Khataman Alquran; Musik Religi; Tarian; Mendongeng; Traktir Sahabat Yatim; Membatik; dan PKK Got Talent,” tambah Ardi lagi.
Event Batam Wonderfood and Art Ramadhan #05 ini juga sebagai upaya mendukung program Visit Batam Indonesia 2024 (VBI 2024) agar dapat mencapai target jumlah kunjungan wisatawan ke Kota Batam.
Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, menargetkan jumlah angka kunjungan wisatawan sebanyak 2 juta kunjungan pada tahun 2024 ini.
“Selain itu, event ini diharapkan bisa menjadi salah satu destinasi pilihan selama liburan di Batam pada bulan Ramadan.
Perputaran ekonomi juga lebih meningkat melalui kegiatan ini,” imbuhnya.
Bagi pengunjung Batam Wonderfood & Art Ramadhan yang ingin menunaikan ibadah salat Maghrib, Isya dan tarawih, panitia juga telah menyiapkan musala dan sarana air bersih untuk berwudu di lokasi.
“Ayo, masyarakat Batam sekitarnya, ajak keluarga, teman dan rekan kerja berbuka puasa di Taman Dang Anom.
Banyak pilihan menu kuliner untuk berbuka, tempatnya juga dilengkapi spot-spot foto yang menarik untuk diabadikan sambil disuguhi atraksi menarik dan ibadah pun tidak terganggu,” tutupnya.
Selanjutnya akan ada buka puasa bersama 500 Anak Panti Asuhan. Kemudian, Akan ada juga lomba PKK-RW Got Talent, merupakan ajang adu bakat antar ibu-ibu PKK tingkat RW se Kota Batam.
“Mereka akan memperlombakan beragam bakat yang ditunjukkan tiap kelompok atau individu yang terdaftar sebagai anggota PKK Kota Batam.
Festival Anak Muslim akan diisi dengan ragam perlombaan untuk anak-anak tingkat Taman Kanak-Kanak hingga Sekolah Menengah Pertama.
Akan ada lomba Adzan, Pidato, Hadroh, Tahfizd, mewarnai, menggambar, puisi dan tahsin,” tutup Ardi.***