๐๐ฎ๐ค๐ ๐๐ฎ๐๐ฌ๐ ๐๐๐ซ๐ฌ๐๐ฆ๐ ๐๐๐ ๐๐๐ฉ๐ซ๐ข, ๐๐๐ค๐๐ ๐๐๐๐ซ๐ข๐๐ข๐ง ๐๐ฉ๐ซ๐๐ฌ๐ข๐๐ฌ๐ข ๐๐ข๐ง๐๐ซ๐ ๐ข๐ญ๐๐ฌ ๐๐๐ฅ๐๐ฆ ๐๐๐ฆ๐๐๐ง๐ ๐ฎ๐ง ๐๐๐ญ๐๐ฆ
โRead More
โ

๐๐ข๐ฌ๐ค๐จ๐ฆ๐ข๐ง๐๐จ ๐๐๐ญ๐๐ฆ- Wali Kota Batam, Amsakar Achmad diwakili Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, M. Pd. mengapresiasi dan berterimakasih kepada wartawan yang telah bersinergi dalam membangun Batam. Hal tersebut disampaikan Jefridin saat buka puasa bersama Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kepri di Hotel PIH Batam Centre, Selasa (4/03/2025).
โKerjasama, kolaborasi, saran dan kritik yang membangun terus diharapkan. Sehingga Pemerintah dan Wartawan terus bersinergi dalam membangun Batam agar Batam semakin baik dan semakin maju,โ ujarnya.
Sebagai mitra menurutnya Pemerintah Kota Batam akan terus memberikan dukungan kepada PWI Provinsi Kepri. Baginya sukses pembangunan ini merupakan sukses bersama. Karena tidak mungkin melaksanakan sesuatu terutama dalam membangun daerah tanpa terjalinnya sinergi yang baik antara media dengan Pemerintah.
โMedia yang menginformasikan kepada masyarakat dan mengkritisi jika terjadi penyimpangan. Terimakasih karena rekan-rekan media sudah menjalankan fungsi kontrol ini. Sehingga pembangunan terlaksana dengan baik khususnya di Kota Batam Provinsi Kepulauan Riau,โ ujarnya didampingi Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Batam, Rudi Panjaitan.
Momentum bulan Ramadhan ini, mantan Kepala Dinas Pendapatan Daerah Kota Batam ini menyampaikan selamat melaksanakan ibadah puasa. Atas nama Wali Kota Batam dan Wakil Wali Kota Batam, ia juga menyampaikan permohonan maaf.
โRamadhan merupakan bulan penuh ampunan, mudah-murahan kita dapat melaksanakan ibadah dengan baik. Dan amal ibadah kita di bulan suci ini dilipatgandakan,โ pungkasnya.(*)
ย ย